Thursday, January 6, 2011

Parma Tundukkan Juventus 1-4 Di Turin

Turin - Juventus mengawali tahun 2011 dengan hasil buruk. Berlaga di kandang sendiri, Bianconeri ditundukkan Parma 1-4. Pertandingan ini diwarnai kartu merah untuk Felipe Melo.

Bertanding di Stadion Olimpico Turin, Kamis (6/1/2011), Juventus kembali mengandalkan Alberto Aquilani dan Milos Krasic di lini tengah. Sementara Fabio Quagliarella jadi tumpuan di lini depan.

Bianconeri mendapatkan dua pukulan telak di awal babak pertama. Setelah Fabio Quagliarella harus ditarik keluar akibat cedera, Felipe Melo diusir wasit karena bertindak kasar.

Parma pun sukses memaksimalkan keungguan satu pemain yang mereka miliki. Di babak pertama, mereka berhasil mencuri gol lewat kaki Sebastian Giovinco.

Di awal babak kedua, Giovinco kembali menjebol gawang Juve. Meski gol Nicola Legrottaglie sempat menumbuhkan asa 'Nyonya Tua', namun gol Hernan Crespo dan Raffaele Palladino memastikan Gialloblu membawa pulang tiga poin dalam kunjungannya ke Turin.

Kekalahan ini membuat Juve tertahan di peringkat keempat klasemen sementara Seri A dengan koleksi 31 poin, terpaut lima poin dari puncak klasemen yang dikuasai AC Milan. Posisi mereka masih rawan digeser AS Roma yang baru akan bertanding melawan Catania beberapa saat lagi. Sementara Parma naik ke peringkat 10 dengan raihan 22 poin.

Jalannya pertandingan

Pertandingan baru berjalan empat menit, Juventus sudah harus melakukan pergantian pemain. Fabio Quagliarella mengalami cedera dan digantikan oleh Amauri.

Musibah buat Bianconeri berlanjut di menit ke-17. Felipe Melo diusir wasit setelah menendang muka Massimo Paci. Juve pun harus meneruskan laga dengan 10 pemain.

Juve sempat mencetak gol di menit ke-24, tapi dianulir oleh wasit karena Giorgio Chiellini lebih dulu melakukan pelanggaan kepada kiper Parma.

Dua menit berselang, Alberto Aquilani melakukan percobaan dari luar kotak penalti. Sayang tendangan kaki kanannya melebar ke sisi kiri gawang Parma.

Tim tamu ganti menekan lewat usaha Francesco Valiani. Namun tendangan kaki kirinya dari luar kotak penalti masih melambung.

Aquilani kembali mengancam di menit ke-37 namun usahanya dari luar kotak penalti lagi-lagi belum menemui sasaran.

Parma berhasil mencuri gol di menit ke-41 lewat Sebastian Giovinco. Sepakan kaki kiri eks pemain Juve tersebut dari dalam kotak penalti merobek gawang Marco Storari.

Hingga turun minum, Juve masih tertinggal satu gol.

Tiga menit setelah babak kedua dimulai, Parma menggandakan keunggulan. Kembali Giovinco jadi momok buat Bianconeri. Memanfaatkan umpan Valiani, gelandang 23 tahun itu kembali menggetarkan gawang mantan klubnya lewat sepakan kaki kiri dari dalam kotak penalti.

Tim tuan rumah mampu memperkecil ketertinggalannya di menit ke-60. Berawal dari sepak pojok Aquilani, Nicola Legrottaglie mampu menanduk bola dan menjebol gawang Mirante.

Parma mendapat hadiah penalti dua menit kemudian setelah Hernan Crespo dilanggar Chiellini di area terlarang. Crespo yang maju sebagai algojo tak menyia-nyiakan kesempatan. Juventus 1 Parma 3.

Juve masih belum menyerah. Milos Krasic melepaskan tembakan kaki kanan dari luar kotak penalti, namun masih melenceng tipis di sisi kanan gawang Parma.

Di menit ke-73, Antonio Candreva melepaskan tembakan dari dalam kotak penalti, namun Marco Storari masih sigap mengamankan gawang Juve.

Di masa injury time, Raffaele Palladino menggenapi penderitaan Juve dengan golnya. Tendangan jarak dekatnya tak kuasa dihalau Storari. Juventus 1 Parma 4.

Susunan pemain:
Juventus: Storari, Chiellini, Legrottaglie, Grosso, Sorensen (Sissoko 56'), Aquilani, Melo, Marchisio, Krasic, Quagliarella (Amauri 6'), Del Piero (Pepe 30')

Parma: Mirante, Paletta, Paci, Gobbi, Zaccardo, Dzemaili, Candreva, Morrone, Giovinco (Calvo 87'), Crespo (Palladino 65'), Valiani


[sumber: detik.com]

No comments:

Post a Comment